banner

We love to create unique, successful templates for your websites

Countdown Timer Expired

Days
Hours
Minutes
Seconds
Perusahaan Fashion Terbesar dari Perancis, Hermes
Perusahaan Fashion Terbesar dari Perancis, Hermes - Mungkin ada beberapa diantara kita yang sudah tidak asing dengan brand yang satu ini. Betul sekali Hermes merupakan salah satu perusahaan brand fashion paling terkenal dan disukai didunia. Hermes sendiri sudah terbilang cukup lama hadir di Indonesia, menurut beberapa catatan Hermes pertama kali masuk di Indonesia secara resmi ditahun 1990. Sebagai perusahaan brand fashion terbesar saat ini, tentunya memiliki kisah yang cukup menarik dibelakangnya. Hermes adalah perusahaan brand fashion mewah yang berasal dari Perancis, perusahaan ini didirikan oleh Thierry Hermes pada tahun 1837. Awalnya perusahaan ini dikenal sebagai produsen barang-barang kulit seperti selimut, tas dan juga perlengkapan kuda. Thierry Hermes adalah pria kelahiran Jerman yang merupakan seorang anak dari imigran Perancis yang berprofesi sebagai penjahit. Sebagai seorang anak yang orangtuanya berprofesi penjahit, sudah pastinya Theirry Hermes sudah akrab dengan bisnis yang dijalankan orang tuanya. Diusianya yang masih muda Theirry Hermes sudah mahir dalam membuat pakaian, ia juga bekerja dibeberapa toko yang memproduksi barang kulit di Swiss dan Jerman. Setelah usahanya berjalan dengan lancar dan berkembang dengan cukup pesat dengan menarik banyak pelanggan pada saat itu, ditahun 1878 Theirry Hermes meninggal dunia, kemudian perusahaan ini teruskan oleh anaknya yaitu Charles-Emile Hermes. Ia kemudian memulai kembali bisnis ayahnya namun pada saat itu bisnis perlengkapan kuda sudah tidak sepopuler zaman ayahnya. Kemudian ia bertekad untuk memperluas bisnis keluarganya ini dengan memproduksi barang mewah seperti aksesoris, tas, sepatu, kain sutra, perhiasan dan lain-lain. Hermes juga terkenal dengan kualitas produk-produk mereka yang tinggi dan tentunya dengan harga selangit. Ada sebuah produk Hermes yang menjadi ikonik ditahun 1950an, yaitu tas Kelly yang terinspirasi dari salah satu aktris terkenal pada saat itu Grace Kelly yang ada di film “To Catch a Thief”. Produk tas ini menjadi sangat langka dan diburu banyak orang sehingga menjadikan produk perusahaan ini ekslusif dan mahal. Tidak hanya itu, hermes juga banyak dikenal orang dengan kain sutra dan syalnya yang diproduksi dengan kualitas bahan dan design terbaik. Tidak hanya produk fashion yang elegan dan berkualitas, Hermes juga memproduksi beberapa parfume yang ternama. Beberapa produk parfume mereka sangat diburu oleh para pengemar brand ini. Adapun parfumenya seperti Terre d’Hermes dan Jour d’Hermes tidak heran jika produk ini dicari para kolektor karena aroma wanginya yang menjadi ciri khas. Hermes juga memproduksi beberapa perhiasan yang mewah dan elegan sehingga menambah kepercayaan diri dari penggunanya. Setiap produk perusahaan ini yang dirilis, pasti laku terjual dipasaran. Walaupun dengan harga yang selangit, tetapi karena perusahaan ini sudah memiliki ciri khas tersendiri yaitu kualitas bahan dan design yang tidak pernah gagal sehingga produk brand ini selalu laris. Beberapa artis terkenal dan beberapa konglomerat dunia kerap kali kedapatan memakai produk ini. Selain karena kualitas produknya, perusahaan ini juga menambah harga diri para penggunanya sehingga tidak jarang digunakan oleh kalangan atas.