Manfaat Dari Renang Gaya Dada - Apakah kalian sangat suka berenang? Renang merupakan salah satu jenis olahraga air yang memiliki banyak manfaat bagi kebugaran tubuh. Tahukah kalian jika dalam renang terdapat beberapa jenis gaya yang dapat di lakukan, dan di setiap gaya tersebut tentunya memiliki fungsi dan manfaatnya masing-masing. Contohnya saja pada gaya dada, yang mana gaya ini merupakan gaya dasar yang paling sering di pelajari saat awal mula latihan berenang. Setiap instruktur atau pelatih renang, tentu akan menggunakan gaya dada bagi mereka yang pemula dalam hal belajar renang. Karena pada umumnya, orang yang baru pertama kali belajar renang biasanya masih sering kali menenggelamkan kepala mereka ke dalam air. Oleh karena itulah bagi pemula baiknya di ajarkan dengan gaya dada, karena seperti yang diketahui yakni gaya dada memungkinkan kepala perenang tetap berada di atas.
Renang gaya dada juga memiliki berbagai manfaat yang juga perlu diketahui. Berikut ini kami rangkum mengenai pembahasan tentang manfaat dari renang gaya dada.
Berbagai Manfaat Dari Renang Gaya Dada
1. Dapat Melatih Seluruh Tubuh
Tahukah kalian bahwa renang dengan gaya dada mampu melatih seluruh kekuatan tubuh. Diketahui bahwa renang gaya dada mampu melatih otot jantung dan pembuluh darah. Selain itu, renang gaya dada juga dapat membantu membentuk massa otot karena tekanan air yang menekan tubuh. Tak hanya itu saja, dengan melakukan renang gaya dada di yakini dapat secara efektif membakar sejumlah kalori. Di percaya bahwa dengan renang gaya dada tersebut dapat membakar hingga 200 kalori tiap setengah jamnya. Dengan begitu berarti kita dapat membakar hingga 400 kalori dalam sejam melatih renang gaya dada.
2. Dapat Menghemat Tenaga
Dengan melakukan renang gaya dada, tenaga kita akan tidak mudah terkuras di bandingkan dengan menggunakan gaya lain. Hal ini dikarenakan renang gaya dada tersebut tidak terlalu menggunakan banyak tenaga dalam hal melakukannya. Berbeda dengan gaya yang lainnya, contohnya saja seperti gaya kupu-kupu, yang memerlukan banyak tenaga dan gerak. Oleh karena itulah gaya dada ini sangat cocok bagi pemula.
3. Dapat Memperkuat Tubuh
Menurut penelitian yang menyatakan bahwa renang gaya dada ini dapat memperkuat tubuh kita. Pasalnya selain memperkuat otot jantung dan paru-paru, juga dapat memperkuat otot paha punggung atas, trisep, paha belakang, dan otot yang lainnya.
4. Sangat Minim Terkena Risiko Sendi
Perlu untuk diketahui juga bahwa renang gaya dada ini merupakan salah satu jenis olahraga kardio yang sangat minim terkena risiko sendi saat menggunakannya. Hal tersebut dikarenakan renang gaya dada yang banyak menggerakkan bagian sendi, dan dengan begitu otot sendi akan terlatih. Oleh karena itu renang gaya dada sangat baik di lakukan bagi orang yang baru saja mengalami cedera sendi.
Itulah beberapa manfaat yang kita dapatkan dengan menggunakan gaya dada saat berenang.