Bursa Transfer Pemain Bola - Bursa transfer dalam dunia sepakbola hingga saat ini masih saja terus berlanjut, kelanjutan bursa transfer pemain ini akan diadakan hingga bulan September 2023 nanti. Bursa transfer yang diadakan dalam tahun ini juga melibatkan banyak pemain yang hebat dan juga terkenal yang ikut dalam daftar tersebut.
Tak hanya bursa transfer dalam liga Eropa yang memiliki banyak klub sepak bola yang besar, namun cukup mengejutkan juga bahwa tahun ini liga Arab Saudi ikut andil dalam bursa transfer pemain-pemain hebat lainnya. Tak ketinggalan juga, liga Amerika pun mengambil peran dalam bursa transfer yang diadakan tahun ini.
Deretan Pemain Bola Terkenal Dalam Bursa Transfer 2023
Sejumlah pemain hebat berikut ini telah masuk dalam daftar nama bursa transfer yang diadakan tahun 2023, yakni.
1. Christopher Nkunku
Yang pertama ada pemain hebat yang berasal dari Prancis, yakni Christopher Nkunku. Pemain bola kelahiran 1997 ini merupakan pemain dari RB Leipzig yakni klub yang bermain di Liga Jerman (Bundesliga). Dikabarkan bahwa Nkunku telah masuk dalam daftar bursa transfer tahun ini, dimana ia telah menandatangani kontrak dan bermain untuk klub sepak bola Chelsea selama 6 tahun. Bursa transfer dari Christopher Nkunku ini dinyatakan seharga 60 juta euro (1 triliun rupiah).
2. Sandro Tonali
Sandro Tonali yang merupakan pemain bola yang hebat asal Italia ini juga masuk dalam daftar bursa transfer pemain. Dikabarkan bahwa Tonali bertandang dari klub Ac Milan yang bermain di liga Italia (Serie A) menuju ke klub Newcastle FC yang bermain dalam liga Inggris (Premier League). Kepindahan Tonali ke klub Newcastle FC ini mencapai harga sebesar 64 juta Euro (1,071 triliun rupiah). Dengan ini tercatat bahwa Tonali merupakan pemain bola Italia dengan harga transfermarket termahal di negaranya.
3. Mason Mount
Siapa sangka bahwa pemain terhebat yang dimiliki klub Chelsea ini telah masuk dalam daftar bursa transfer tahun ini. Pemain muda yang berbakat asal Inggris ini dinyatakan telah menandatangani kontrak dan akan bermain membela klub Manchester United yang sebelumnya ia membela klub Chelsea yang berada dalam satu permainan di liga Inggris (Premier League). Harga yang didapat pada Mason Mount atas bursa transfer ini yakni sebesar 64 juta Euro (1,071 triliun rupiah).
4. Jude Bellingham
Jude Bellingham yang juga termasuk pemain bola terhebat asal Inggris ini dikabarkan mengikuti bursa transfer saat ini. Bellingham yang sebelumnya membela klub Borussia Dortmund pada liga Jerman (Bundesliga) tersebut, kini telah menandatangani kontrak dan membela klub sepakbola Real Madrid yang bermain dalam liga Spanyol (La Liga). Bursa transfer dari Bellingham ini mencapai harga sebesar 103 juta Euro (1,7 triliun rupiah).
5. Declan Rice
Lagi-lagi merupakan pemain bola terhebat asal Inggris yakni Declan Rice. Pemain muda berbakat ini juga sebelumnya dikabarkan akan bergabung dengan Manchester City, namun telah dibatalkan karena satu dan lain hal. Namun pada akhirnya Declan Rice secara resmi ikut dalam daftar bursa transfer tahun ini, dimana sebelumnya ia membela klub West Ham United dan kini telah menandatangani kontrak dan bermain untuk klub Arsenal yang sama-sama bermain di liga Inggris (Premier League). Declan Rice berhasil mengikuti bursa transfer dengan harga tertinggi yakni 116 juta Euro (1,9 triliun rupiah).
Dan itulah sederet nama-nama pemain sepak bola terhebat yang kini masuk dalam daftar bursa transfer di tahun 2023. Apakah salah satu di antaranya merupakan idola kalian?